Sleman (MTsN 10 Sleman) Pelaksanaan Asesmen Standardisasi Penilaian Daerah (ASPD) memasuki hari ketiga , Selasa (17/5/2023). Hari itu, sekitar pukul 10.15.s.d. 10. 45. MTsN 10 Sleman mendapat kunjungan monitoring dari Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakanmenag) Kabupaten Sleman Sidik Pramono, S.Ag., M.Si. Kunjungan singkat ini bertujuan memastikan kelancaran pelaksanaan ASPD di MTsN 10 Sleman.
Kedatangan Pak Sidik disambut Waka Kurikulum Haryanto, S.Pd. dan Kepala Tata Usaha MTsN 10, Elliya Fitriani, S.H., M.M. beserta proktor dan guru pengawas ruang. “Ujian berjalan lancar?” tanya Kakanmenag. “Alhamdulillah lancar, Pak. Sedikit kendala adanya pemadaman listrik dari PLN di hari kedua, “ungkap Pak Haryanto. “Namun, segera teratasi dengan bantuan genset,”lanjut Elliya.
Selanjutnya, rombongan meninjau dua laboratorium komputer tempat ASPD berlangsung. Tampak peserta mengikuti ujian dengan tenang. Tak ada peserta yang terlambat maupun berhalangan mengikuti ujian jadwal utama. Proktor, teknisi, dan guru pengawas ruang menjalankan tugas dengan baik. “Diikuti 131 peserta, ujian dibagi menjadi 3 sesi dari pukul 07.30 s.d pukul 14.30, “ terang Pak Haryanto. (nsw)