Sleman (MTsN 10 Sleman) Masa penantian para siswa kelas 9 untuk mendapatkan predikat lulus sudah di dapan mata. Pintu demi pintu ujian telah dilewati dengan do’a dan kerja keras tiada henti. Saat ini mereka tengah gelisah menunggu apakah bisa untuk melenggang membawa ijasah meneruskan pendidikan ke tingkat selanjutnya.
Jum’at (07/06/2024) pukul 13.00 wib, MTsN 10 Sleman mengadakan rapat kelulusan siswa kelas 9 Matsesa. Bertempat di labolatorium IPA, rapat dipimpin langsung oleh Waka Kurikululm MTsN 10 Sleman, dengan diawali sambutan Kepala Madrasah Paijo, S.Ag, M.Pd.
Rapat ini adalah rapat penentuan kelulusan siswa kelas 9 Matsesa yang berjumlah 128 siswa. Pembahasan difokuskan pada aspek layak tidaknya siswa kelas 9 untuk lulus dari MTsN 10 Sleman. “Semoga semua siswa dapat memenuhi persyaratan kelulusan, sehingga tidak ada siswa yang harus mengulang”, ucap Pak Paijo S.Ag. dalam sambutannya pada rapat kelulusan tersebut.
Hasil dari rapat kelulusan ini nantinya akan diumumkan kepada para wali siswa pada hari Senin (10/06/2024). “Kami akan umumkan hasil rapat ini kepada orang tua atau wali siswa”, ucap Hariyanto S.Pd. Waka Kurikulum dan pimpinan rapat di akhir agenda rapat. (maa)