Sleman (MTsN 10 Sleman) Perkemahan 3 hari (7-9/5/2024) Pramuka Penggalang MTsN 10 Sleman di Bumi Perkemahan Tanggal Sari Cangkringan memasuki hari kedua, Rabu (8/5/2024). Hari tersebut merupakan puncak kegiatan yang dinanti peserta perkemahan yakni Upacara Api Unggun dan Malam Kreasi Pentas Seni (Pensi).
Rangkaian acara dimulai pukul 20.00 berupa Upacara Api Unggun yang dipimpin oleh Dewan Penggalang MTsN 10 Sleman. Puncak acara ditandai penyalaan api unggun oleh Kepala Madrasah Paijo, S.Ag.,M.Pd. sebagai pembina upacara. Pembina upacara menyalakan obor, dilanjutkan dengan membakar bola api, setelahnya bola api meluncur menuju tumpukan kayu yang sudah disusun, sehingga api unggun menyala membara menerangi seluruh sudut bumi perkemahan.
Dalam sambutannya, Pak Paijo berpesan, “Dalam kemah Pramuka kita diajarkan Tri Satya dan Dasa Dharma. Pelajaran itu jangan dilupakan dan jangan berhenti untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, “tegas kepala madrasah.
Pukul 21.00 acara dilanjutkan dengan pentas seni (pensi) yang diisi penampilan kreasi setiap regu perkemahan. Mereka unjuk aneka kebolehan menyanyi, menari, ada juga regu yang menampilkan kebolehan berakting dalam sebuah drama. Berlangsung dengan seru dan meriah, rangkaian acara malam puncak perkemahan selesai pada tengah malam. Setelah itu, peserta perkemahan bersiap-siap untuk istirahat menyongsong agenda perkemahan esok hari. (maa)