Sleman (MTsN 10 Sleman) MTsN 10 Sleman (Matsesa) mengunjungi  Ekspo Kemandirian Pesantren UIN Sunan Kalijaga , Jumat (18/10/2024). Kunjungan diwakili satu tim perwakilan  kelas 9. Bertindak sebagai guru pendamping Waka Kurikulum Haryanto, S.Pd., Wak Kesiswaan Sulistyawati, S.Pd. , Waka Sarpras Sargiyono, S.Pd., dan staf kurikuum Rusiyamti, S.Pd., M.Si. “Kunjungan bertujuan untuk silaturahmi dan menambah wawasan siswa, “ ujar Haryanto.

Kunjungan disambut ramah oleh pihak penyelenggara. Tim Matsesa  diberi kesempatan naik ke atas panggung ekspo. Diwakili Meitania, MTsN 10 Sleman memperkenalkan diri dan mengungkap tentang visi madrasah dan agenda hari santri. “MTs kami juga mengadakan peringatan dan karnaval pada hari santri, “ungkap Tania. Dari dialog antar panitia, guru dan siswa didapatkan informasi bahwa kampus dan madrasah sama-sama memiliki agenda untuk merayakan hari Santri 22 Oktber 2022.

Perlu dikaetahui  Expo Kemandirian Pesantren merupakan Kerjasama UIN Sunan Kalijaga dengan Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta. Even yang diselenggarakan dalam rangka menyambut Hari Santri Nasional 2024 tersebut mengambil tema empowering knowledge shaping the future. Tema tersebut sejalan dengan tema HSN 2024 yaitu menyambung juang merengkuh masa depan. Ekspo dibuka secara resmi oleh Rektor UIN SunanKalijaga, Rabu (16/10/2024)

Selanjutnya, peserta didik MTsN 10 Sleman berkeliling dari stan ke stan untuk menyaksikan aneka hasil karya dari berbagai pesantren dan Madrasah Aliyah. “Senang, tambah pengalaman, “ujar Fajar Maulana kelas 9d ketika ditanya kesan kunjungan kali ini (nsw