Sleman (MTsN 10 Sleman). MTsN 10 Sleman patut berbangga. Dini Mauhida Dzaky siswi kelas 9 MTsN 10 berhasil meraih juara 3 Olimpiade Sains Nasional (OSN) Bidang Ilmu pengetahuan Sosial (IPS)  Tingkat Kabupaten  yang diselenggarakan  Dinas Pendidikan Pemerintah Kabupaten Sleman 2024. Dini berkesempatan memenuhi undangan panitia untuk menerima tropi dan uang pembinaan sebesar Rp1.500.000,00. , Kamis (1/8/2024).

Rasa bangga terpancar dari  wajah sang juara. “Alhamdulillah,senang dapat juara,” ungkap Dini singkat. Apresiasi  dan aplouse mengiringi penyerahan ulang tropi oleh Kepala TU Eliya Fitriyani, S.H., M.M.  pada apel pagi Senin (5/8/2024).

Kepala MTsN 10 Sleman Paijo, S.Ag.  bersyukur  atas prestasi di ajang OSN yang dikuti SMP/MTs se-Kabupaten Sleman. “MTsN 10 Sleman menjadi satu-satunya perwakilan madrasah yang berhasil meraih juara, “urai Kamad bangga. “Semoga menambah  memotivasi siswa madrasah untuk terus  berprestasi, “harapnya.

Keberhasilan dalam ajang OSN  tak lepas dari  guru pembimbing IPS Dra. Sumaryani dan Marfiah, S.Pd. “Kami mengadakan bimbingan olimpiade berupa materi  dan pembahasan soal, “ujar Marfiah. “Dini cukup aktif dan bersemangat belajar mempersiapkan diri, “timpal Sumaryani. Tahun -tahun sebelumnya, tim IPS telah berhasil pula mengantar siswa meraih kejuaraan  baik even Kemenag maupun Dinas Pendidikan.

Selain bidang IPS, MTsN 10 Sleman juga mengirimkan delegasi  bidang sains dan matematika. Upaya menggali, mengasah, dan melejitkan prestasi siswa terus diupayakan oleh tim giat prestasi di bawah koordinasi Waka Kesiswaan Sulistyawati, S.Pd.(nsw)