Sleman (MTsN 10 Sleman) Zona Integritas (ZI) adalah predikat yang diberikan kepada instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya mempunyai komitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam hal pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan. Integritas yang selanjutnya disingkat ZI adalah instansi pemerintah yang pimpinan dan jajarannya telah berkomitmen untuk mewujudkan Wilayah Bebas dari Korupsi/Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani melalui reformasi birokrasi, khususnya dalam hal mewujudkan pemerintahan yang bersih dan akuntabel serta pelayanan publik yang prima.
Berkaitan dengan hal tersebut, MTsN 10 Sleman melakukan persiapan dan sosialisasi. Kali ini MTsN 10 Sleman menggandeng MTsN 9 Bantul guna melaksanakan pendampingan menuju predikat ZI WBBM Selasa (11/11:2024). Mengutip laman Kompasiana, MTs Negeri 9 Bantul dalam tiga tahun terakhir berturut-turut menerima penghargaan dari Inspektorat Jenderal Kementerian Agama Republik Indonesia sebagai satuan kerja yang telah dilakukan penilaian internal tahun 2024 dan layak diajukan menjadi Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi (ZI WBK) ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara Reformasi Birokrasi.
Kegiatan diikuti segenap guru dan pegawai MTsN 10 Sleman. Dalam kesempatan itu hadir tim ZI WBBM MtsN 9 Bantul : Siti Solichah, S.Pd. (Ketua I), Siti Srifah, S.IP., Sekretaris I, Armi Setyasih, S.Pd., (Koordinator Bidang Perubahan, Andrian Eka Saputra, S.S., (Koordinator Bidang Penataan Tatalaksana), Noor Shofiyati, S.Pd., (Kordinator Bidang Penataan Sistem Manajemen SDM), Dwi Apriliya Putri, S.Pd., (Koordinator Bidang Penguatan Akuntabilitas); Esti Setyarti ( Koordinator Bidang Penguatan Pengawasan dan Pemerintahan yang Bersih dan Bebas KKN); Nita Yuniati, S,Pd. (Koordinator Bidang Peningkatan Kualitas Pelayanan).
Acara pendampingan bertempat di Gedung Baru SBSN MTsN 10 Sleman pukul 08.00 s.d. pukul 12.00. Pembukaan dilaksanakn secara seremonial dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Mars madrasah dan doa. Dalam sambutannya, Kepala MTsN 10 Sleman Paijo, S,Ag., mengucapkan terima kasih atas kesediaan MTsN 10 Sleman melakukan pendampingan. “Kami bermaksud ngangsu kawruh kepada MTsN 10 9 Bantul yang telah berpengalaman mengelola ZI WBBM, “ujar Paijo. “Semoga kegiatan ini membawa manfaat untuk bersama-sama menuju madrasah berintegritas dan bersih melayani, “tandasnya.
Acara inti diisi pemaparan oleh tim MTsN 9 Bantul yang disampaikan Waka Humas Andrian Eka Saputra. Ia membedah 6 unsur ZI WBBI dan unsur-unsurnya yakni meliputi area manajemen perubahan; area penataan tata laksana, erea penatan sistem manajemen SDM, area penguatan akuntabiltas, area penguatan pengawasan, dan area peningkatan kualitas pelayanan publik. “Setiap unsur dilengkapi dengan evidence atau bukti pendukung yang diupload di sistem, “ tegas Andrian gamblang didukung media presentasi yang memadai.
Selanjutnya, tim dibagi menjadi 6 small group sesuai masing-masing bidang dari MTsN 10 Sleman dan MTsN 9 bantul. Pendampingan berjalan efektif karena setiap koordinator langsung membimbing praktik membuka laman ZI dan menguraikan setiap unsur dan evidence yang diperlukan. Masing-masig koordinator dengan ramah dan gamblang menjelaskan dan memberkan pendampingan kepadat im MTsN 10 Sleman.
“Untuk bidang akuntabilitas, sebagian besar evidence sudah ada karena menyangkut bidang kerja kami sehari-hari, “ujar Staf TU Ucu Nurhidayati yang kali ini berada dalam tim area penguatan akuntabilitas. (nsw)