Kemenag Sleman News (MTsN 10 Sleman). Ramadhan merupakan bulan istimewa. Allah swt membuka pintu berkah, rahmat, dan ampunan. Umat Islam berlomba-lomba meningkatkan amaliah di bulan Ramadhan. Salah satu agenda MTsN 10 Sleman yakni mengikuti Pesantren Ramadhan dengan tajuk Pesantren Remaja Qur’ani. Kegiatan ini bekerja sama dengan Masjid AlJihad Dayu Permai (10-14/3/2025) yang berjarak kurang lebih 200 meter dari MTsN 10 Sleman. Peserta terdiri dari 128 siswa kelas 8 dengan agenda utama mendalami kitab suci AlQur’an.
Acara pembukaan Pesantren Ramadhan dilaksanakan Senin (10/3/2025) di ruang utama Masjid AlJihad. Ketua Takmir Rustamadji mengucapkan selamat datang kepada peserta . “Alhamdulillah, Allah mempertemukan anak-anak dengan kami di Masjid AlJihad ini, “ucapnya. Tujuan diadakannya pesantren ramadhan oleh masjid AlJihad dilatarbelakangi keprihatinan banyaknya anak-anak yang jauh dari masjid dan AlQur’an. “Data survei menunjukkan 70% masyarakat Indonesia tidak bisa membaca AlQuran, “tandas Rustamadji.
Dalam sambutannya, Kepala MTsN 10 Sleman menyatakan terima kasih kepada Takmir atas kesempatan siswa MTsN 10 bergabung dalam program Masjid AlJihad. “Harapan kami, anak-anak bisa belajar AlQur’an dengan lebih baik dan berprestasi, ”ujar Paijo.Selanjutnya, Paijo Menitipkan anak-anak dengan segala tingkah laku untuk berproses menjadi anak salih salihah, berakhlak qurani, menjiwai al Qur’an sehingga bisa menyelamatkan dirinya sendiri keluarga dan lingkungannya.
Dari pihak aparat, hadir Kapolsek Ngaglik AKP Yulianto. Ia menyambut baik adanya kegiatan pesantren Ramadhan. Selain itu, Yulianto mengadakan penyuluhan tentang hak dan kewajiban anak di hadapan hukum. “Anak-anak usia di atas 14 tahun bila melanggar bisa diproses hukum. Jangan sampai anak-anak melakukan perbuatan yang dilarang hukum dan agama, “pungkas AKP Yulianto.
Anak-anak antusias mengikuti kegiatan hari pertama. Tantangan dari Ustaz untuk melafalkan ayat-ayat suci dilaksanakan dengan baik dan lancar. Kegiatan Belajar mengejar bernuansa Qur’ani telah menjadi program rutin MTsN 10 Sleman. Kegiatan Pesantren Remaja Qurani diharapkan menjadi sarana penyegaran dan penguatan.(nsw)